Upaya UNICEF
Mendahulukan setiap anak

- Tersedia dalam:
- English
- Bahasa Indonesia
Selama tujuh dasawarsa terakhir, perlindungan terhadap hak-hak setiap anak selalu menjadi tujuan utama dalam kegiatan UNICEF di Indonesia. Sebagai mitra tepercaya dari pemerintah, masyarakat sipil, dan sektor swasta, UNICEF berkomitmen melakukan segala daya upaya untuk membantu anak-anak bertahan hidup, bertumbuh kembang, dan mewujudkan potensinya, sejak mereka berada di dalam kandungan hingga menjadi individu dewasa.
Baik di tengah masyarakat maupun di gedung-gedung pemerintah di Indonesia, UNICEF bekerja melakukan penelitian, menyusun nasihat kebijakan dan program, dan memberikan dukungan praktis agar layanan penting dapat direncanakan, didanai, dan diberikan secara merata kepada 80 juta anak di Indonesia, dengan mengutamakan mereka yang paling rentan.
Secara nyata, pelayanan yang merata artinya seorang bayi yang baru lahir di Papua bisa mendapatkan perawatan dengan tingkat akses dan kualitas yang sama dengan bayi di Jakarta, dan anak-anak di Kupang bisa mendapatkan pendidikan usia dini yang aman dan berkualitas layaknya anak-anak lain di Yogyakarta.
Berupaya mengatasi tantangan dan menemukan solusi bersama-sama para mitra, termasuk anak-anak dan remaja itu sendiri, UNICEF berkomitmen menjangkau anak-anak yang paling berisiko dan paling membutuhkan bantuan.
Di samping kantor pusat UNICEF di Jakarta, terdapat pula tujuh kantor lapangan di Jawa Timur, Aceh, Nusa Tenggara Timur, Maluku, Sulawesi Selatan, Papua, dan Papua Barat. Masing-masing kantor berperan menjawab isu spesifik di wilayahnya dan mengisi kekurangan layanan di tempat-tempat dengan kesenjangan layanan publik yang tertinggi.
Melalui dukungan yang diberikan kepada instansi pemerintah dan mitra di tingkat daerah, provinsi, dan nasional, UNICEF memastikan agar hukum, kebijakan, dan pelayanan di Indonesia mampu memenuhi hak setiap anak terhadap layanan kesehatan, perlindungan, dan pendidikan, di mana pun anak itu berada.