Ringkasan Kebijakan: Dampak COVID-19 terhadap kemiskinan dan mobilitas anak di Indonesia
Dampak guncangan ekonomi akibat COVID-19 terhadap kemiskinan anak dan keberhasilan program perlindungan sosial guna mengurangi dampak tersebut

- English
- Bahasa Indonesia
Sorotan
Pandemi COVID-19 dan tindakan untuk mencegah penyebarannya menimbulkan kontraksi ekonomi dunia yang parah. International Monetary Fund memproyeksikan bahwa ekonomi global akan menyusut sekitar 4,4 persen pada tahun 2020 – resesi terparah sejak Perang Dunia Kedua.
Krisis berdampak signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia dan upaya penanggulangan kemiskinan. Pemerintah Indonesia telah menerapkan paket stimulus fiskal darurat dan untuk sementara memperluas program bantuan sosial demi membantu keluarga berpenghasilan rendah selama krisis.
Ringkasan kebijakan ini membahas dampak guncangan ekonomi akibat COVID-19 terhadap kemiskinan anak dan keberhasilan program perlindungan sosial guna mengurangi dampak tersebut. Analisis dilakukan dengan menggunakan model mikrosimulasi dinamis yang dirancang untuk memperkirakan indikator Tujuan Pembangunan Berkelanjutan, dengan menggunakan Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) dan proyeksi makro ekonomi dari Badan Kebijakan Fiskal, Kementerian Keuangan